Wedding Peach



Hmmmm.....Here goes nothin'..........
Sebenarnya banyak anime yang berkesan bagi saya. Salah satunya adalah Wedding Peach. Tulisan ini merupakan salah satu request dari seseorang yang sangat mengidolakan anime ini. Jadi mari kita mulai membahas anime yang populer di tahun 90-an ini.
Wedding Peach di buat pada tahun 1994 dan di terbitkan oleh majalah Ciao. Di buat anime pada tahun 1995, dan ditayangkan pada tanggal 5 April 2005 dan berakhir pada tanggal 27 Maret 1996 di TV Tokyo sebanyak 51 episode TV series. Bagi penggemar di Indonesia mungkin mengenalnya ketika ditayangkan di Indosiar sekitar tahun 1996-1997. Anggapan sebagian orang Wedding Peach merupakan jiplakan dari anime Sailor Moon. Akan tetapi Wedding Peach mempunyai tempat tersendiri di hati penggemarnya, terlepas dari anggapan tersebut.
Ceritanya berkutat pada 3 gadis terpilih bernama Momoko Hanasaki, Yuri Tanima, dan Hinagiku Tamano yang di beri kekuatan oleh Aphrodite, sang dewi cinta sekaligus penguasa Angel World, untuk berubah menjadi Fighter Angel agar bisa menghadapi Reine Devila, pemimpin Devil World.




Momoko Hanasaki
Gadis ini merupakan setengah angel dari pihak ibunya, dan mampu berubah menjadi Love Angel, Wedding Peach yang bertarung untuk menghadapi iblis yang berniat menghancurkan cinta. Cinta Momoko awalnya jatuh pada Yanagiba. Akan tetapi seiring berjalannya cerita, momoko mulai menyukai dan akhirnya jatuh cinta pada Yoosuke. Kekuatan cinta mereka sangat kuat sehingga bisa menyelamatkan dunia di episode terakhir. Di versi manga Momoko memutuskan menikah dengan Yoosuke.
Momoko adalah Wedding Peach yang mampu berubah menjadi Fighter Angel Amour Peach dengan Wedding Dress Angel Beautiful Flower.
Senjata:

  • Lovely Operation Tampete
  • Saint Mirroir Bridal Flash
  • Saint Crystal



Yuri Tanima
Merupakan teman baik Momoko yang tinggal bersama ibunya seorang desainer busana. Sebenarnya Yuri adalah jelmaan dari Love Angel Lily yang dilahirkan kembali ke bumi sebagai manusia. Yuri dan Yanagiba punya hubungan khusus karena di masa lalu mereka berdua adalah Angel. Di versi manga, Yuri menikah dengan Angel Limone atau Yanagiba setelah mengingat masa lalunya sebagai Love Angel. Yuri adalah Angel Lily yang mampu berubah menjadi Fighter Angel Preciouse Lily dengan Wedding Dress Wedding Graceful Flower.
Senjata:
  • Saint Lip Liner Lily Rainbow
  • Saint Astral Stardust



Hinagiku Tamano
Cewek satu ini sangat tomboy. Dengan rambut pendek berwarna hijau dan jago beladiri Judo. Di balik gayanya yang tomboy, dia adalah seorang cewek sensitif. sama seperti Yuri, Hina juga seorang angel di masa lalunya. Dia jatuh cinta dengan cowok teman masa kecilnya, Takuro. Di versi manga, Hina menikah dengan Takuro. Hina adalah Angel Daisy yang mampu berubah menjadi Fighter Angel Courage Daisy dengan Wedding Dress Wedding Attractive Flower.
Senjata:
  • Saint Pandule Daisy Blizzard
  • Saint Tornado



Selain ketiga cewek cantik ini, ada beberapa tokoh yang menentukan cerita, seperti:

  1. Yousuke Fuuma / Viento
  2. Kazuya Yanagiba / Limone
  3. Aphrodite
  4. Sakura Hanasaki / Angel Celeste
  5. Jama-P
  6. Takuro Amano
  7. Scarlett Ohara
  8. Reine Devila
  9. Pluie
  10. Kawanami Hiromi / Angel Potamos
  11. Sakura Hanasaki / Angel Celeste
  12. Dan lain-lain
Awal Cerita, Saat sedang bersama teman-temannya tiba-tiba datang Pluie bersama bersama hewan iblis yang bernama Jama-P, mereka berdua adalah utusan Reidevilla untuk mencari Saint Something Four. Pluie melihat Momoko menggunakan cincin, ia mengira bahwa itu adalah Saint Something Four. Momoko yang tak mau melepas cincin peninggalan orang tuanya itu menjerit-jerit ketakutan. Tiba-tiba datang seorang pria tampan yang ternyata seorang bidadari bernama Limone. Limone menolong Momoko dan memberikan Saint Mirror supaya dapat berubah menjadi Wedding Peach dan menolong teman-temannya yang berada dalam pengaruh Jama-P. Momoko pun perubah wujud dengan mengucapkan, “Wedding Beautiful Flower”. Momoko pun berubah wujud menjadi seorang bidadari yang menggunakan baju pengantin. Untuk menyadarkan teman-temannya yang sedang dalam pengaruh Jama-P ia pun mengubah bouqet yang dipengannya menjadi “Lovely Operation Tampete”. Dan itulah awal kemunculan Wedding Peach.

Well, walaupun anime ini mengingatkan kita akan cewek-cewek cantik Sailor Moon, tetapi Wedding Peach memberikan suguhan cerita yang berbeda. . Memang untuk pertarungan menurut saya masih kalah dengan Sailor Moon, tapi drama cinta yang menyentuh antara Momoko dan Yoosuke hingga akhir episode merupakan salah satu daya tariknya. Dengan pesan moral " cinta bisa mengalahkan segalanya" (cieee... jambu)

Wedding Peach Opening
Versi Indonesia

Edited by : Lady GuGu

Impian yang indah
Hayalan yang tinggi
Kabulkanlah Wedding Dress

Seperti MAMAku cinta yang sejati
Akankah ku temukan
Ingin kusampaikan irama hatiku dan sedikit keinginan
Mataku berputar di antara bunga dan cahayanya sang surya

Kudapatkan kusadari keadaan ini
Anak wanita yang percaya kepada mimpi
Kukan melindungi kebenaran mimpi
Dan gemerlap Wedding Ring

Air mata ini menjadi pelangi
Senyuman bidadari

Jangan takut, jangan menyerah
Tunjukkan keberanianmu.

Selalu saja ada problema, hubungan dua manusia.
seperti romeo dan juliet, ketulusan cintanya...

Mungkinkah nasib itu, kan berubah
seperti di dalam khayalan.
pintu macam apapun, kan terbuka
masa depan yang tak terbatas.
digenggam tanganmu, cinta akan bahagia.
Impianku....


3 Response to "Wedding Peach"

  1. Matahari says:

    Jadi teringat waktu SD ngefans berat sama yosuke XD

    RASAKAN SENSASI KEMENANGAN DENGAN MEJA HOKI DAN KARTU BAGUS SETIAP HARINYA !!
    SATU - SATU NYA SITUS TARUHAN DENGAN RATING KEMENANGAN TERTINGGI DAN PENCARIAN BANDARQ NO. 1 DI GOOGLE!! :)
    Dengan Fasilitas Exclusive :
    Proses Transaksi yg jauh Lebih mudah dan Cepat!!
    Minimal Depo & WD Terjangkau cuma 20 rb!!
    Kartu di Meja juga Lebih Ringan..
    Tidak lupa juga Menemani anda Tips & Trik yg Selalu Jitu..
    Games Juga Mudah di Akses dr berbagai Gadget LHO!!!
    jangan pusing lagi bos.. Bermain dengan santai dan Tenang bersama kami!!
    karena tidak ada pelayanan se-mewah, se-profesional dan se-exclusive Hobiqq,Poker!! ^^
    Kembangkan Hobi anda.. Warnai kartu anda yang hobi selalu kasih QQ !!! ^^
    HUB KAMI DI :
    SKYPE : HOBIQQ
    FACEBOOK : HOBIQQ
    PIN BBM : 7770C8B4
    Yahoo : Hobiqq@yahoo.com
    Line : HOBIQQ
    www. HOBIQQ .poker
    www. HOBYQQ .com
    www. HOBI99 .com

    jadul jadi kangen deh blognya sangat bagus

    Harga Saham Mayora

Posting Komentar

powered by Blogger | WordPress by Newwpthemes | Converted by BloggerTheme